Akhmed Azimov yang merupakan vice-president mengatakan bahwa inti tujuan dari proyek ini yaitu ingin menciptakan sebuah jejaring sosial tanpa konten apapun yang dilarang oleh agama. Untuk merealisasikannya, SalamWorld.com membutuhkan sebuah tim besar untuk memoderator dan memfilter konten. Selain itu, untuk masalah pendanaan, Akhmed Azimov menambahkan bahwa mereka telah mendapatkan beberapa investor yang merupakan sekelompok pengusaha dari dunia Islam.
Selain konten, jejaring sosial terbaru ini menawarkan layanan seperti konsultasi agama serta panduan untuk mencari lokasi masjid serta toko-toko atau tempat yang menjual makanan halal, serta menciptakan ensiklopedia online. Mungkin seperti Wikipedia Islami.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar