Fakta-Fakta Tentang Anas Urbaningrum Yang Jarang Diketahui


Anas Lahir di Desa Ngaglik, Srengat, Blitar, Jawa Timur pada tanggal 15 juli 1969.  Ia menempuh pendidikan dari SD hingga SMA di Kabupaten Blitar. Setelah lulus dari SMA, ia masuk ke Universitas Airlangga, Surabaya, melalui jalur Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK) pada 1987. Di kampus ini ia belajar di Jurusan Politik, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, hingga lulus pada 1992.
Anas melanjutkan pendidikannya di Program Pascasarjana Universitas Indonesia dan meraih gelar master bidang ilmu politik pada 2000. Tesis pascasarjananya telah dibukukan dengan judul "Islamo-Demokrasi: Pemikiran Nurcholish Madjid" (Republika, 2004). Kini ia tengah merampungkan studi doktor ilmu politik pada Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Kiprah Anas di kancah politik dimulai di organisasi gerakan mahasiswa. Ia bergabung dengan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) hingga menjadi Ketua Umum Pengurus Besar HMI pada kongres yang diadakan di Yogyakarta pada 1997.
Dalam perannya sebagai ketua organisasi mahasiswa terbesar itulah Anas berada di tengah pusaran perubahan politik pada Reformasi 1998. Pada era itu pula ia menjadi anggota Tim Revisi Undang-Undang Politik, atau Tim Tujuh, yang menjadi salah satu tuntutan Reformasi.
Pada pemilihan umum demokratis pertama tahun 1999, Anas menjadi anggota Tim Seleksi Partai Politik, atau Tim Sebelas, yang bertugas memverifikasi kelayakan partai politik untuk ikut dalam pemilu. Selanjutnya ia menjadi anggota Komisi Pemilihan Umum periode 2001-2005 yang mengawal pelaksanaan pemilu 2004.
Setelah mengundurkan diri dari KPU, Anas bergabung dengan Partai Demokrat sejak 2005 sebagai Ketua Bidang Politik dan Otonomi Daerah.

Fakta - Fakta 
1. Olahraga merupakan salah satu hobi Anas, selain membaca. Anas gemar bermain [[voli][, bulu tangkis, dan sepak bola. Hampir tidak pernah ia melewatkan kesempatan menonton langsung pertandingan Tim Nasional Indonesia. 
2. Ia pernah menjadi wartawan di Surabaya, penugasan favoritnya adalah meliput pertandingan sepak bola.
3. Anas memilih Manchester United, FC Barcelona dan AC Milan sebagai tim sepak bola favoritnya di kancah internasional. Di tanah air, tim sepak bola pujaan Anas selain Timnas Garuda adalah PSBI Blitar.
4. Anas mengaku sebagai pecinta kuliner nusantara. Lewat Twitter (akun: @anasurbaningrum), ia berbagi gambar dan informasi sajian lezat dan tempat bersantap di seantero tanah air.
5. Majalah Indonesia 2014 menyebut Anas adalah salah satu politisi muda paling cemerlang dalam kancah politik Indonesia. Ia dikenal santun, pintar, artikulatif,  serta memiliki kombinasi kualitas kecendekiawanan dan aktivisme yang dapat mendukung langkahnya sebagai pemimpin di masa depan.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar